September 24, 2023

Log Of Oyazhuryachna

Blog berbagi resource programming

Koneksi Wireless dengan Command Line di Linux Ubuntu

Tulisan ini merupakan lanjutan dari artikel sebelumnya tentang “Install TP-Link TL-WN721N di Ubuntu 10.04”, untuk sesaat setelah proses instalasi driver penulis bisa browsing namun keesokan harinya penulis merasa kesulitan untuk menggunakan Wireless tersebut karena tidak otomatis terdekesi dan dijalankan, di tampilan GUI Ubuntu 10.04 terdeteksi Wireless Network di disabled. Cukup bingung juga karena tidak ada tools GUI layaknya di windows untuk driver TP-LINK, sehingga mau tidak mau harus menggunakan command line, masalahnya command line apa yang digunakan ??? setelah googling kemana-mana akhirnya penulis berhasil melakukan koneksi ke hotspot menggunakan command line iwconfig dan ifconfig serta dhclient.

Untuk jelasnya berikut langkah-langkah koneksi menggunakan wireless USB TP-LINK di linux ubuntu :
1. Install dahulu driver wireless untuk TP-LINK .
2. cek apakah wireless lan terdeteksi oleh ubuntu dengan memberikan perintah iwconfig

root@ozs-machine:~/Desktop# iwconfig
lo no wireless extensions.

eth0 no wireless extensions.

wlan0 IEEE 802.11bgn ESSID:off/any
Mode:Managed Access Point: Not-Associated Tx-Power=off
Retry long limit:7 RTS thr:off Fragment thr:ioff
Encryption key:off
Power Management:on

wlan1 IEEE 802.11bgn ESSID:off/any
Mode:Managed Access Point: Not-Associated Tx-Power=20 dBm
Retry long limit:7 RTS thr:off Fragment thr:off
Encryption key:736D-6B6E-32
Power Management:off

3. Scan akses wifi yang tersedia dengan perintah :

$iwlist wlan1 scan

4. lakukan koneksi dengan format command :

$iwconfig wlan1 essid NETWORK_ID key WIRELESS_KEY

secara default WIRELESS_KEY dalam format HEX, jika berformat ASCI maka sebelum key (password WEP/WPA) diawalai dengan s: maka menjadi :

$iwconfig wlan1 essid wifi_ku key s:123

4. Jika telah terkoneksi saatnya mengambil IP Dinamis dari DHCP Server dengan perintah :

$dhclient wlan1

5. Lakukan step-step tersebut setiap akan melakukan koneksi dengan wireless, cukup merepotkan ?? jika ya maka kita buat sebuah script untuk mengotomatiskan pekerjaan membuat script tersebut, adapun langkah langkahnya adalah dengan membuat sebuah file dengan nama WirelessOn.sh simpan di home folder anda atau dimana saja dimana isinya adalah sebagai berikut :

#! /bin/bash
ifconfig wlan1 up
iwconfig wlan1 essid wifi_ku key s:1232
dhclient wlan1

6. Simpan file tersebut, dan ubah modus nya agar bisa di eksekusi dengan perintah :

chomd u+x WirelessOn.sh

7. Untuk menjalankannya ketika anda akan mengaktifkan wireless cukup mengetikan perintah :

$./WirelessOn.sh

8. Dan untuk mengeceknya silahkan browsing ..

catatan : Sesuaikan perangkat wireless milik anda milik penulis terdeteksi dengan nama wlan1.